May 18, 2016
Misteri Arloji Antik
Arloji-arloji tua, memiliki desain yang unik dan menarik. Arloji-arloji mekanik tua, yang datang dari masa lalu terlihat indah. Atmosfir desain berbeda dengan jam tangan modern. Detail-detail dial, bezel, dan case juga berbeda. Mengapa terlihat indah? Misteri. Terlihat indah tapi tak tahu mengapa.
Labels:
Favre Leuba
Oct 7, 2014
Jul 18, 2014
IWC Portuguese - Shanghai
Desain dial khas famili Portuguese dari IWC. Indeks menggunakan angka arabic. Warna indeks gelap warna dial terang, kebalikan dari arloji military. Terpasang di depan toko IWC di jalan Huangphi Shanghai, 1-2 menit jalan kaki dari Taipingqiao Park dan 5 menit dari Yanzhong Guangchang Park. Jam menjadi landmark kawasan.
Labels:
IWC
Apr 2, 2014
Omega Speedmaster Mark II Kaliber 861
Mesin Omega kaliber 861, digunakan pada arloji Omega Speedmaster Moonwatch dan Speedmaster Mark II, yang diproduksi pada akhir dekade 1960 dan awal dekade 1970. Mesin manual winding. Jarum chronograph counter 30 detik pada posisi jam 3 dan counter 12 jam pada posisi jam 6. Jarum detik pada posisi jam 9.
Labels:
Movement
Apr 1, 2014
Omega Speedmaster Mark II Reissue
Tahun ini (2014) Omega memproduksi kembali arloji yang pernah diproduksi tahun 1969-1970: Omega Speedmaster Mark II. Desain mirip dengan Mark II awal. Omega memproduksi kembali arloji yang pernah jaya di masa lalu, pertanda apakah? Permintaan penggemar terhadap arloji tsb tinggi? dan stok arloji antik omega terbatas?
Labels:
Omega
34 Tahun Masih Perawan
Dilahirkan tahun 1980, sampai saat ini masih perawan. Ditemukan dalam kondisi New Old Stock (NOS), belum pernah digagahi oleh laki-laki manapun: Seiko 5 Sport Speedtimer Chronostop. Inner-bezel dan stopwatch arloji dapat digunakan utk mengukur seberapa lama 'papa' kuat dan tahan lama menghadapi si dia.
Labels:
Seiko
Mar 26, 2014
Arloji Antik Omega 26.5SOB.T2
Menggunakan mesin omega kaliber 26.5SOB.T2. Nomor produksi, sekitar 8 juta 5 ratus ribu, menunjukkan bahwa arloji dibuat sekitar tahun 1935. Wajah arloji mirip dengan wajah jam kantong militer yang digunakan pada PD2. Wajah yang mirip juga digunakan pada arloji-arloji militer PD2 yang berdial hitam.
Labels:
Omega
Subscribe to:
Posts (Atom)